Gelar Rapat, Khadafi Sebut Evaluasi Penting untuk Perbaiki Citra Bawaslu Kedepan
|
Bukittinggi, Bawaslu Kota pariaman-Bawaslu Kota Pariaman menghadiri Rapat Evaluasi Publikasi,Bawaslu Kota Pariaman menghadiri Rapat Evaluasi Publikasi, Dokumentasi, dan Pengelolaan Website Unifikasi selama masa tahapan Pemilu tahun 2024 di Triplee Tree Hotel Bukittinggi, pada Rabu (02/10/24). Kegiatan dilaksanakan dengan tujuan untuk mengevaluasi tugas-tugas kehumasan dan pengeloaan website pada tahapan pemilu tahun 2024 dan berkomitmen akan meningkatkan kinerja kehumasan untuk kedepan, khususnya pada tahpan pemilihan serentak tahun 2024.
Kegiatan dihadiri oleh Pimpinan Bawaslu Provinsi Sumatera Barat, diantaranya Roza Molina selaku Kabag Hukum, Humas Datin, Benny Aziz selaku Koordinator Divisi Hukum dan Penyelesaian Sengketa, Vifner Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran dan Data dan Informasi, Muhammad khadafi, Koordinator Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Hubungan Masyarakat serta jajaran staf Bawaslu Provinsi Sumatera Barat dengan terundang Bawaslu Kabupaten/Kota se-Sumatera Barat.
Roza Molina selaku Kabag Hukum, Humas, Datin dalam penyampaian laporan kegiatannya menyebutkan terkait kehumasan belum sepenuhnya maksimal dan belum tersedia peraturan terkait kehumasan, keterbatasan sarana dan prasarana. Namun humas harus mampu mempublikasikan informasi ke tengah-tengah publik terkait pengawasan demokrasi. "Dengan adanya rapat ini dapat menentukan langkah perbaikan dalam berbagai hal demi memaksimalkan pengelolaan kehumasan kedepannya. Selain itu Memperkuat koordinasi dan memperkuat informasi bawaslu provinsi dan provinsi kabupaten/kota, meningkatkan fokus dan ilmu kehumasan serta pengelolaan website, mengetahui sejauh mana pengelolaan kehumasan dalam meningkatkan citra dan informasi kehumasan", tambah Roza.
Dalam sambutannya, Vifner menyampaikan Bawaslu tidak pernah lepas dari predikat informatif, namun dalam pelaksanaan keterbukaan informasi publik blm sepenuh nya maksimal. Untuk itu Bawaslu Provinsi Sumatera Barat mendorong dan menginginkan menjadi lembaga vertikal yang terbaik dalam mengelola informasi di Sumatera Barat. "Pengelolaan website sebagai acuan melihat wajah bawaslu ke depan, humas mengemas citra bawaslu melalui media yg ada, bisa meninjau perwajahan website seperti apa dan bagaimana untuk memaksimalkan pengelolaannya. Evaluasi ini sebagai bahan kritik bagaimana ke depannya agar dpt lebih baik dan dibutuhkan itikad baik dari masing-masing kabupaten kota", ujar Vifner.
Lanjut Vifner sebut bagaimana kapasitas humas dalam membuat konten dalam menyebarkan informasi itu memang Butuh dukungan dari operator website untuk menyusun konten yang informatif. "Kerja teknis operator tidak akan dpt maksimal apabila tidak adanya dukungan dan kontrol dari pimpinan serta semangat untuk operator. Selain itu antara pengelola kehumasan dan Website harus dapat berdiskusi untuk meningkatkan kualitas kehumasan kedepan", tambahnya.
Khadafi juga memberikan sambutan dan sekaligus membuka acara. Dalam sambutannya Khadafi menyampaikan untuk meningkatkan kualitas harus melakukan berbagai upaya dan inovasi. "Banyak inovasi yang harus dilakukan untuk meningkatkan kualitas, salah satunya dengan membentuk tim fasilitasi siber yang fungsinya untuk menelaah, melihat dan mengawasi publik maupuan peserta pemilihan di dunia digital. Di masa tahapan pengawasan akan banyak informasi dunia digital yang menjadi perhatian. Dalam rangka evaluasi kehumasan, di setiap tahapan ada informasi larangan, surat edaran, harap ditayangkan. Semua aturan dan berita yang vital harus dapat tersaji dalam menyebarluaskan informasi", ungkap Khadafi.
Editor : Humas Bawaslu